Harga Emas Menguat Pasca Serangan Drone Di Saudi

Harga Emas Menguat Pasca Serangan Drone Di Saudi

Diperbarui • 2019-11-11

Kilang minyak Arab Saudi diserang oleh kelompok Houthi Yaman. Kilang minyak terbesar di dunia tersebut, diledakan lewat pesawat tanpa awak atau drone kemarin dan ini membuat harga minyak naik, karena di prediksi bahwa rantai pasokan bahan bakar akan terganggu diseluruh dunia.

Amerika Serikat menuduh Iran dibalik semua serangan ini dan tentunya ini Pemerintah Iran membantah tuduhan tersebut. Keadaan ini tentunya akan memicu ketegangan yang telah terjadi selama ini antara Amerika Serikat dan Iran dikawasan teluk.

Berita besar diledakannya kilang minyak milik Saudi ini tentunya dapat mengalahkan berita tentang perang dagang yang mulai mereda. China telah menunjukan niat baik untuk kembali meja perundingan dan telah menunda tariff 16 jenis product Amerika Serikat termasuk product pertanian.

Administrasi Trump pun telah menunda selama 2 minggu kedepan atas kenaikan tariff susulan, jelang pertemuan yang rencananya akan diadakan pada awal bulan oktober di Washington DC.

Jika pemerintah Saudi tidak dapat memperbaiki fasilitas kilang minyaknya, dalam waktu singkat, maka kenaikan harga minyak dunia akan kembali naik dan akan mempengaruhi perekonomian dunia. Harga minyak dunia yang tinggi dapat memberikan tekanan pada sector pabrikan dan tentunya akan membuat perlambatan ekonomi global. Harga minyak merupakan salah satu faktor dalam memicu terjadinya resesi global.

Disisi lain, The Fed akan memulai FOMC Meeting selama 2 hari pada minggu ini, dan akan merilis kebijakan moneter nya pada hari kamis dini hari pukul 01.00 WIB. Meredanya perang dagang , meningkatnya ketegangan di kawasan teluk serta rendahnya laju tingkat inflasi di Amerika Serikat, merupakan keadaan yang sulit bagi Jerome Powell untuk membuat kebijakan moneter nya, belum lagi tekanan dari gedung putih yang menginginkan suku bunga The Fed lebih rendah dari pada NOL persen.

Keadaan ini membuat para pelaku pasar membuat underlying sentiment dalam pemotongan suku bunga The Fed yang berkelanjutan hingga akhir tahun. Keberadaan underlying sentiment yang terjadi tentunya akan membuat pasar ekuitas dapat kembali naik karena adanya tekanan terhadap mata uang US Dollar dalam minggu ini.

Tidak ada data ekonomi besar yang dirilis oleh Pemerintah Amerika Serikat, sehingga ketegangan di kawasan teluk akan menjadi perhatian para pelaku pasar pada hari ini. Harga emas tentunya akan kembali naik karena ketidakpastian kembali muncul, sehingga target kenaikan harga emas diprediksi akan naik kelvel harga $1526/ troyounce bahkan lebih, sedangkan alternative koreksi dapat terjadi sampai ke level harga $1495 – 1500 an / troyounce.

Trading Plan :

Buy Limit 1495 - 1500 dengan target 1526

Gold Timeframe Daily

gold 16 sept.png

 

Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan jam bahkan menit, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam rentang waktu yang lebih panjang.

Menyerupai

Langkah Bank Sentral Pengaruhi 3 Aset Ini di Bulan Desember
Langkah Bank Sentral Pengaruhi 3 Aset Ini di Bulan Desember

Upaya XAUUSD memperpanjang kenaikan. yang dipengaruhi oleh penurunan imbal hasil obligasi AS, terganggu dengan data.. Hal ini yang berpotensi mendorong dolar Australia melanjutkan..S&P 500 hanya berjarak cukup dekat dari level tertinggi sepanjang masa.

Berita terbaru

Sanggupkan Emas Berlama-lama di Puncak?
Sanggupkan Emas Berlama-lama di Puncak?

XAUUSD naik ke rekor tertinggi baru pada perdagangan Senin (01/04/2024), di tengah meningkatnya spekulasi penurunan suku bunga..melanjutkan kenaikan kuat minggu lalu hingga membentuk level puncak baru sepanjang masa

Sebagian Pasar Masih Libur, Yen Stabil di Bawah 152
Sebagian Pasar Masih Libur, Yen Stabil di Bawah 152

Pasar saham Asia sebagian masih libur dan sebagian lagi menguat pada perdagangan Senin (01/04/2024), karena optimisme data pabrikan Tiongkok mendukung..potensi intervensi otoritas Jepang terhadap yen Jepang diperkirakan berada di zona 152 – 155 yen. 

Deposit dengan sistem pembayaran bank lokal DI INDONESIA

Pemberitahuan pengumpulan data

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.

Ditelepon kembali

Manajer kami akan menghubungi Anda

Merubah nomor

Permintaan Anda diterima.

Manajer kami akan menghubungi Anda

Permintaan panggilan balik berikutnya untuk nomor telepon ini
akan tersedia setelah

Jika Anda memiliki masalah mendesak, silakan hubungi kami melalui
Live chat

Internal error. Silahkan coba lagi

Jangan buang waktu Anda – tetap awasi dampak NFP terhadap dolar dan raup profitnya!

Anda menggunakan versi browser lama Anda.

Perbarui ke versi terbaru atau coba yang lain untuk pengalaman trading yang lebih aman, lebih nyaman dan produktif.

Safari Chrome Firefox Opera